Cara Membuat Manisan Belimbing Wuluh Rasa Kismis

Perum GAS - Belimbing wuluh atau belimbing sayur berasal dari daerah Maluku dan jamak ditemui di daerah lain di Indonesia. Rasanya yang asam sering digunkan para bunda untuk masakan atau buat jamu. Tak jarang buah ini dibiarkan rontok dan malah dibuang-buang. Yuk kita manfaatkan menjadi sebuah manisan. Rasanya seperti kismis lho!




Bahan Manisan Belimbing Wuluh

  • Dua kilogram (2 kg) belimbing wuluh yang tua bagus tidak bonyok
  • Gula setengah kilogram (0,5 kg) jika kurang manis bisa ditambah sesuai selera
  • Satu (1) sendok teh kapur sirih
  • Air secukupnya

Cara Membuat Manisan Belimbing Wuluh

  • Bersihkan ujung pangkal belimbing wuluh, cuci , lalu direndam di air kapur sirih kurang lebih 2 (dua) jam, lalu cuci bersih
  • Ditiriskan
  • Rebus sebagian gula dengan 1 (satu) liter air sampai mendidih.  Masukkan belimbing wuluh dan rebus sampai mendidih lagi.  Matikan kompor dan  inapkan sehari semalam
  • Saring belimbing wuluh,
  • Rebus sisa gula dengan 1 (satu) liter air lagi, matikan. Masukkan belimbing wuluh lalu inapkan sehari semalam
  • Jemur 3 sampai 4 hari
Demikianlah cara membuat manisan belimbing wuluh rasa kismis. Selamat mencoba.

Posting Komentar

0 Komentar